Cara Belanja di Indomaret Pembayaran Dengan Kartu ATM Minimal Berapa?

Cara belanja di indomaret – Ingin berbelanja kebutuhan sehari-hari tapi tidak ingin repot bawa uang tunai? Bisakah? Di zaman sekarang, apa, sih yang tidak bisa. Dengan teknologi yang semakin maju, banyak kemudahan yang bisa didapat, termasuk saat berbelanja. Cukup hanya membawa kartu ATM atau kartu debit yang anda miliki, maka anda bisa berbelanja sepuasnya. Dengan catatan, saldo mencukupi.

Cara Belanja di Indomaret Dengan Kartu ATM / Debit Berbagai Bank

Panduan Berbelanja di Indomaret Menggunakan ATM Card atau Debit Card

Ingin tahu bagaimana caranya? Yuk, simak ulasan mengenai cara berbelanja menggunakan kartu ATM atau kartu debit di Indomaret, alfamart, circlek dll berikut ini.

1. Menuju Indomaret yang Memiliki Logo Bank Sama dengan ATM Anda

Nah, langkah pertama yang harus anda lakukan adalah pergi ke Indomaret yang memiliki logo bank yang sama dengan yang anda gunakan. Jika bank yang anda pakai tidak terdapat di Indomaret, maka dapat dipastikan anda tidak bisa berbelanja menggunakan kartu ATM atau debit yang anda miliki. Jika pun bisa, akan ada biaya administrasi, yang harus anda keluarkan ( karena beda bank).

2. Pastikan Saldo Mencukupi

Setelah berhasil menemukan Indomaret yang tepat, coba anda ingat-ingat kembali berapa sisa saldo yang ada di kartu ATM atau debit anda. Tidak lucu,kan, jika kejadiannya, anda sudah ambil ini ambil itu di dalam Indomaret, eh pas mau melakukan pembayaran ternyata saldo anda tidak mencukupi. Wah, anda bisa tengsin nantinya.

Berikut adalah detail saldo minimum dari berbagai bank ternama.
• Saldo minimum BRI, BNI dan BCA adalah Rp. 50.000
• Saldo minimum bank Mandiri adalah Rp. 100.000

3. Memastikan Ulang pada Kasir

Cara Belanja di Indomaret Dengan Kartu ATM / Debit Berbagai Bank

Supaya anda lebih mendapatkan banyak informasi, coba tanyakan pada kasir sebelum berbelanja, apakah Indomaret tersebut melayani pembayaran melalui kartu ATM atau debit yang anda miliki atau tidak. Hal ini juga berguna untuk memastikan apakah sedang terjadi error atau tidak pada mesin EDC yang tersedia.

Nah, setelah semua informasi terkumpul anda bisa berbelanja dengan lebih tenang. Sehingga tidak terjadi hal-hal yang dapat membuat anda malu atau malah merugikan diri anda sendiri.

4. Gesek Kartu ATM pada Mesin EDC

Cara Belanja di Indomaret Dengan Kartu ATM / Debit Berbagai Bank

Setelah anda selesai berbelanja, silahkan bawa belanjaan tersebut pada kasir. Kemudian kasir akan melakukan perhitungan pada seluruh belanjaan yang anda beli.

Setelah beres, dia akan meminta kartu debit atau ATM anda. Tunggulah sesaat, biasanya kasir akan memasukkan 16 digit nomor rekening. Lalu menggesekkannya pada mesin EDC. Selanjutnya anda akan diperintahkan untuk memasukkan PIN. Proses akan segera dilakukan dan struk transaksi akan segera keluar

5. Proses Pembayaran Selesai

Setelah struk belanja diberikan oleh kasir Indomaret, maka selamat anda telah berhasil berbelanja pakai kartu ATM atau debit anda. dan dapat dipastikan saldo akan langsung terpotong sesuai dengan nominal yang anda belanjakan tadi.

Minimal Belanja Pakai Kartu Debit atau ATM di Indomaret.

Anda pasti bertanya-tanya kira-kira berapa, sih, minimal berbelanja di Indomaret dengan memakai kartu ATM atau debit? Apakah besar atau kecil?

Tenang, tenang, minimal belanjanya kecil kok. Biasanya di mulai dari angka Rp. 10.000, tapi ada beberapa Indomaret tertentu yang menetapkan minimal pembelajaan di atas Rp.20.000.
Kami dapat pastikan syarat minimum belanjanya tidak akan melebihi dari nominal Rp. 50.000. So, anda tidak perlu khawatir lagi.

Berapa Minimal Transaksi Pembayaran Belanja di indomaret / alfa dengan Atm?

Supaya sobat bisa membayar belanjaanmu dengan kartu AtM entah itu atm BRI, BNI, BCA, Mandiri, Permata , Danamon, Bank Mega, Niaga, BTn dll  minimum transaksinya adalah 10,000 jika kurang dari itu maka sebaiknya siapkan uang cash saja.

Adakah Biaya Transaksi?

Mungkin pertanyaan yang satu ini juga terngiang-ngiang dalam pikiran anda. Karena kami yakin anda mempunyai logika bahwa selain bank, minimarket yang bekerja sama dengan bank pun pasti ingin memperoleh keuntungan dari fasilitas yang mereka berikan, sehingga isitilah yang seperti ini kita kenal dengan biaya transaksi.
Lantas apakah transaksi dengan menggunakan mesin EDC dikenakan biaya?

Jawabannya adalah tidak alias gratis. Asal dengan syarat mesin EDC-nya sesuai dengan kartu ATM atau debit yang anda pakai.
Bagaimana jika berbeda?
Jika berbeda maka anda akan dikenai potongan sebesar Rp.7500.

Kelebihan Berbelanja Menggunakan Kartu ATM atau Kartu Debit di Indomaret.

Sst, ada beberapa keuntungan yang bisa anda peroleh jika membayar kebutuhan yang anda beli di Indomaret menggunakan kartu ATM atau debit. Di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Mendapatkan Potongan Harga

Yup, tidak hanya untuk member kartu Indomaret saja, bagi anda pemilik kartu ATM atau debit dengan bank tertentu, biasanya pihak Indomaret juga memberikan potongan harga khusus untuk beberapa produk yang sedang mereka promosikan. Dengan demikian, anda tentunya akan jauh lebih hemat dari segi pengeluaran uang yang digunakan, bukan?

Tidak hanya potongan harga, biasanya juga terdapat promo menarik tebus murah minyak goreng, gula, dan lain sebagainya dengan harga yang tidak normal. Misal, belanja dengan kartu debit BNI minimal Rp. 50.000, anda bisa tebus murah Minyak X dengan harga Rp. 1000. Wih, untung banget, kan?

Selain tebus murah, anda juga punya kesempatan memperoleh penawaran buy one get one alias beli satu gratis satu untuk produk yang sedang mendapatkan promo. Dan masih banyak keuntungan lainnya.

Untuk mengetahui promo apa saja yang sedang berlaku, anda bisa masuk ke beberapa situs yang menyediakan update katalog minimarket atau supermarket. Tinggal searching saja di Google.

2. Menghabiskan Saldo yang Tidak Bisa Ditarik Melalui ATM

Nah, ini dia, nih, yang biasanya dipikirkan oleh konsumen yang kebetulan uang tunainya lagi seret dan ingat masih memiliki saldo kurang dari 50.000 di ATM. Karena biasanya saldo dibawah minimum tidak dapat ditarik, maka membelanjakannya di Indomaret adalah solusi yang tepat.

Misal, saldo anda tinggal Rp.47.000, anda tetap bisa memakainya untuk berbelanja. Tapi, ingat, ya ketika belanja anda harus selalu melihat banderol dari produk yang akan anda beli. Hitunglah apakah produk yang dibeli totalnya pas Rp.47.000 atau bahkan kurang. Intinya jangan sampai melebihi angka tersebut.

***

Setelah yakin cukup, anda tinggal membawa keranjang belanjaan ke kasir dan uang anda pun tidak jadi mubazir.
Itulah cara berbelanja menggunakan kartu ATM atau debit di Indomaret. Tidak sulit bukan?  Nah, selamat berbelanja.